Dapatkan strategi jitu meningkatkan kualitas ayam dan penjualan

/ / Bagaimana ciri tentang ayam bangkok bagus?

Bagaimana ciri tentang ayam bangkok bagus?

ciri ayam bangkok bagus


Bagaimana ciri tentang ayam bangkok bagus?

Harga yang mahal untuk seekor ayam bangkok belum bisa dikatakan sebagai suatu ciri tentang ayam bangkok bagus. bagus atau tidaknya suatu ayam bangkok dapat ditelusuri melalui asal-usul keturunan ayam bangkok. lebih bagus lagi jika termasuk dalam trah juara. atau bisa juga dengan memilih indukan ayam bangkok lokal dengan diadu. pemilihan tersebut bertujuan untuk mengetahui seberapa bagus teknik tarung ayam bangkok yang anda cari.

Ciri tentang ayam bangkok bagus menurut dari keterangan beberapa sumber yang ada dan dari botoh-botoh ayam bangkok dari zaman dahulu sampai sekarang, ciri untuk menentukan ayam bangkok bagus itu belum ada. akan tetapi, ada istilah kepercayaan "katuranggan" yang masih dianut oleh para pecinta ayam bangkok yang memakainya untuk menggambarkan bagaimana ciri tentang ayam bangkok bagus. istilah katuranggan sendiri bersumber dari "kitab batal jemur" peninggalan kerajaan majapahit pada masa silam. dalam kitab tersebut terdapat penjelasan ayam bagus dengan kombinasi gaya tarung dan gaya pukulan yang saling sesuai dan serasi. 

Kemudian bagaimanakah ciri tentang ayam bangkok bagus? dan seperti apa ciri tentang ayam bangkok bagus yang ada dalam kitab batal jemur peninggalan kerajaan majapahit itu? untuk mengetahui penjelasan dari hal tersebut, dapat dilihat dari ciri fisik ayam bangkok bagus sebagai berikut :
  • Badan:
Panjang, punggung sedikit melengkung, bulu tebal menutup badan rapat, kecil - kecil, mengkilat, sayap panjang, dengan helai besar, diraba licin seperti berminyak, saling menumpang rapat, kulit tebal elastis, ruas antar tulang rapat, tulang dada lurus panjang. 
bentuk leher serasi dengan panjang badan. letak brutu (ekor) kalo bisa diatas tulang belakang (tidak masalah brutu besar/kecil), tulang sulbi (supitan) harus kaku (tidak masalah lebar sempitnya)

  • Kepala:
Lonjong, dagu penuh, dilihat dari atas bentuknya lebar, tekstur pial (cengger) lembut kenyal, licin seperti berminyak, mata tajam, kelopak membuka lebar menutup sempurna di bagian pinggir matanya.

  • Kaki:
Secara garis besarnya, ada 2 tipe jenis kaki yaitu bulat dan kotak (mblimbing atau jawa). banyak orang yang suka dengan tipe kotak, akan tetapi kaki bulatlah yang sebenarnya menyimpan pukulan keras dan mematikan. apabiila anda menyukai tipe bertarung yang 'nakal', carilah ayam dengan sisik jari tengah yang 'pecah' kiri-kanan. ayam jenis ini bila bertarung selalu menyulitkan lawan dengan tehniknya

Secara singkatnya akan dijelaskan sebagai berikut :
  • Kepala model buah pinang (Prioritas Utama)
  • Paruh panjang dan tebal
  • Leher lurus dan tebal 
  • Badan panjang (Prioritas Utama) 
  • Dada bidang
  • Bahu Kuncup
  • Sayap rapat dan panjang (Prioritas Utama)
  • Pangkal ekor besar/tebal dan kaku (Prioritas Utama)
  • Paha bulat dan pipih (Prioritas Utama)
  • Ekor lebat dan menyentuh tanah
  • Lutut menekuk
  • Kaki bulat dan kering, sisik rapih
  • Jari panjang dan halus
Selain itu, dari sisi warna, beberapa hal yang bisa dijadikan sebagai pedoman yaitu :
  • Warna bulu leher, bahu, punggung, dan bagian belakang paha harus satu warna.
  • Warna bulu bagian bawah leher dan dada hanya satu warna dan berwarna hitam.
  • Warna bulu ekor hanya satu/dua warna dan berwarna hitam campuran putih.
Semoga bermanfaat,,,,,,,,,,,,,,,,,,

Baca juga :

No comments:

Post a Comment

da loading gambar dan video offscreen -->